Penyebab selalu kalah main game free fire – Menjadi pemain pro bukanlah hal yang mudah untuk dilakukan oleh setiap gamers, menjadi seorang gamers pasti akan melalui yang namanya menang kalah dalam permainan.
Salah satunya adalah game free fire, untuk memenangkan permainan dalam game free fire kita harus bertahan hidup agar tidak cepat dibunuh dan jadilah orang yang terakhir hidup dalam game tersebut yang memiliki 50 player yang saling bermusuhan dimode solo (sendiri).
Agar tetap hidup dan menjadi player yang paling terakhir hidup tentunya kita harus membunuh player yang berada didekat kita agar tidak dibunuh olehnya, akan tetapi tidak mudah untuk membunuh player dan setiap player memiliki skil permainan sendiri untuk melindungi nyawanya sendiri.
Penyebab Kalah Main Game Garena Free Fire
Banyak penyebab yang sering dilakukan oleh player game free fire ini sehingga dapat menyebabkan sering kalah dalam permainan atau kalah dalam duel melawan musuh yang dihadapinya. yuk simak.
1. Tidak memperhatikan sinyal
Hal utama yang menjadi penyebab setiap player game free fire ini sering kalah yaitu tidak kepeduliannya terhadap sinyal saat sedang memainkan game, peran sinyal sangat oenting untuk dapat memenangkan sebuah permainan game online seperti game free fire ini.
Kenapa demikian? karena jika saat kita sedang main game free fire dan dengan kondisi sinyal yang buruk akan membuat kita kesusahan dalam melakukan duel dengan musuh, ditambah dengan gerakan yang patah-patah dikarenakan sinyal yang kita miliki tidak stabil dan saat melakukan penembakan kearah musuh akan meleset dan tidak tepat waktu.
Maka dari itu sangat penting untuk memastikan kondisi sinyal yang kalian miliki saat main game free fire dalam kondisi yang baik dan tidak dalam gangguan. Gak maukan skill permainan kalian dikalahkan oleh pemain nuub hanya karena sinyal yang jelek.
2. Salah pilih lokasi mendarat
Mungkin yang kedua ini adalah yang sering dianggap sepele bagi player baru yaitu tidak memperdulikan tempat ia akan mendarat, bagi pemain yang baru atau belum jago dalam memainkan game free fire ini ada baiknya menghindari lokasi mendarat yang memiliki banyak player pronya, seperti peak, bimasakti dan lainnya. sehingga permain yang masih newbie akan mudah untuk kalah dilokasi yang memiliki banyak pemain pronya.
Maka dari itu perlunya untuk menganalisa saat bermain game free fire ini tempat mana saja yang banyak playernya mendarat agar dapat dihindari. Namun bagi player pro pasti akan memilih tempat yang ramai agar cepat mendapatkan kill.
3. Salah pilih Senjata
Untuk dapat menang pemilihan senjata yang tepat juga menjadi salah satu agar kalian dapat menghindari kekalahan dalam permainan game free fire ini, pastikan saat ingin melakukan duel atau peperangan besar gunakanlah senjata yang tepat dalam melawan musuh.
Contohnya, jika musuh dengan jarak yang dekat ada baiknya memilih berkecepatan tinggi seperti SMG atau juga bisa jugakan senjata AR (assault rifle) dalam melakukan peperangan, jika kalian menggunakan sniper kalian akan membutuhkan waktu untuk menembak dan jika meleset akan berakibat buruk bagi anda, dan musuh yang menggunakan senjata dengan kecepatan peluru yang lebih cepat akan lebih cepat menang karena dengan kecepatan senjata yang mereka gunakan, sedangkan senjata sniper kalian membutuhkan waktu untuk melakukan penembakan.
Atau untuk melawan musuh yang berjarak jauh ada baiknya kalian menggunakan senjata sniper atau senjata yang memiliki radius peluru yang jauh, jangan gunakan senjata yang mungkin pelurunya tidak akan sampai dengan target yang ingin ditembak.
4. Pastikan senjata memiliki peluru
Jika sebelumnya kalian mungkin salah memilih senjata dalam menghadapi musuh maka selanjutnya anda juga harus memperhatikan peluru yang tersedia pada senjata yang anda gunakan, pastikan senjata yang anda gunakan memiliki stok peluru yang cukup untuk melakukan peperangan atau duel, jika kalian memaksakan dengan stok peluru yang sedikit untuk melakukan peperangan ada kemungkinan kecil bagi anda untuk dapat menang.
Dengan stok peluru yang banyak akan memudahkan kalian dalam melakukan peperangan jarak dekat dan tanpa takut untuk kehabisan peluru.
5. Lama looting.
Lama looting bisa menjadi kendala yang sangat besar dalam permainan game free fire ini yang dapat membuat kalian akan mudah sekali kalah. Kenapa demikian? karena dengan kecepatan looting yang kita lakukan membuat kita akan lebih aman atau ada persiapan untuk kita jika sewaktu-waktu ketemu musuh disebuah bangunan tanpa sengaja.
Jika kita lama looting, bisa saja saat bertemu musuh senjata kita kalah oleh senjata musuh atau kita kalah dalam jumlah peluru, dan mungkin juga kalah dalam segi keamanan seperti rompi dan helm.
Semakin cepat melakukan looting akan semakin bagus untuk mempertahankan nyawa jika sewaktu-waktu bertemu musuh.
6. Terlalu buru-buru
Cepat melakukan looting memang sangat diperlukan akan tetapi penyebab lain sehingga kalian sering kalah dalam permainan game free fire ini adalah karena keburu-buruan yang kalian lakukan saat bermain game free fire ini, jangan pernah terburu-buru untuk membunuh musuh atau untuk melakukan peperangan, ada baiknya persiapkan dulu barang-barang yang diperlukan saat perang seperti senjata, peluru, rompi, helm, attachment senjata dan keperluan lainnya dalam peperangan.
7. Salah pilih tim
Jika kalian memainkan permainan game free fire dalam mode tim, dalam memilih tim sangat diperlukan jangan sampai menjadi penyesalan karena memilih tim yang salah, hal yang dapat menyebabkan salah pemilihan tim sehingga membuat kalah diantaranya : tim yang tidak kompak, tidak saling melindungi, ceroboh, tim yang gegabah dalam peperangan, dan tim nub lainnya yang dapat membuat kalah.
8. Menyediakan persediaan medkit
Medkit memiliki peranan sebagai item penambah darah dalam game free fire ini sangat diperlukan, oleh karena itu selalu menyimpan medkit ditas sangat menguntungkan kalian dalam peperangan karena dengan adanya medkit akan memulihkan darah kita saat darah kita sudah banyak berkurang yang disebabkan tembakan dari musuh.
Mungkin cukup sekian untuk arikel penyebab kalian sering kalah dalam game free fire yang paling umum kalian lakukan, semoga dapat membantu kalian untuk mendapatkan booyah.
Lets Play Free Fire.